OPTIMIZATION OF TEMPERATURE AND DRYING TIME OF DRAGON FRUIT PEEL POWDER USING RESPONSE SURFACE METHODOLOGY

Optimasi Suhu dan Waktu Pengeringan Serbuk Kulit Buah Naga Menggunakan Response Surface Methodology

Authors

  • Andika Putra Setiawan Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Jember, JawaTimur, Indonesia
  • Danu Indra Wardhana Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Jember, JawaTimur, Indonesia
  • Oppy Valencia Indrian Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Jember, JawaTimur, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21111/atj.v8i2.12835

Abstract

Komoditas hortikultura seperti buah naga bernilai ekonomi dengan prospek budidaya yang baik di Indonesia menjadi salah satu yang direkomendasikan banyak orang karena mengandung banyak vitamin. Kulit buah naga banyak manfaatnya yang belum di optimalkan. Upaya penanganan pascapanen perlu dilakukan untuk memperpanjang umur simpan kulit buah naga karena masuk dalam kategori limbah sehingga jarang dimanfaatkan, sebuah perlakuan meminimalisir kadar air yakni pengeringan yang mampu membuat umur simpan suatu produk lebih lama. Penelitian ini bertujuan mengetahui titik optimasi pengaruh suhu dan waktu proses pengeringan terhadap rendemen, kadar air, warna serta organoleptik dari bubuk kulit buah naga. Analisis dengan Response Surfase Methodology (RSM) pada suhu 60℃, 70℃ dan 80℃ dengan lama waktu 5-7 jam. Pada penelitian ini dihasilkan suhu optimal pengeringan serbuk kulit buah naga sebesar 79,47℃, Rendemen 16.094%, kadar air 4,63%, uji warna kecerahan 65,6 dan hasil uji organoleptik berpengaruh terhadap warna dan aroma serbuk. Kata kunci: Kulit Buah naga, Pengeringan, Serbuk, RSM

Downloads

Published

2024-11-24