Pengetahuan gizi, asupan natrium, kalium, vitamin D berhubungan dengan tekanan darah ibu hamil

Authors

  • Anugrah Novianti Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul
  • Anindiya Billa Mustika Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul
  • Erry Yudhya Mulyani Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

DOI:

https://doi.org/10.21111/dnj.v5i2.5041

Keywords:

ibu hamil, kalium, natrium, pengetahuan, tekanan darah, vitamin D

Abstract

Latar belakang: Hipertensi dalam kehamilan merupakan komplikasi pada kehamilan dan salah satu penyebab kematian ibu dan bayi di seluruh dunia. Sekitar 5% kehamilan terjadi pada wanita yang sebelumnya menderita tekanan darah tinggi. Faktor risiko hipertensi pada kehamilan adalah pengetahuan, asupan natrium, kalium dan vitamin D. Tujuan: Menganalisis hubungan pengetahuan, asupan natrium, kalium dan vitamin D dengan tekanan darah ibu hamil. Metode: Observasional dengan menggunakan pendekatan cross-sectional.  Untuk mengukur skor pengetahuan diperoleh dengan kuesioner pengetahuan hipertensi kehamilan. Asupan natrium, kalium, vitamin D menggunakan form recall 2x24 jam. Uji statistik pada penelitian ini menggunakan uji Pearson Product Moment untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan asupan vitamin D dengan tekanan darah, uji Spearman untuk menganalisis hubungan asupan natrium dan kalium dengan tekanan darah menggunakan metode cross sectional. Subjek penelitian sebanyak 50 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan tidak berhubungan dengan tekanan darah p=0,153 (p>0,05) dan nilai r=-0,205, asupan natrium berhubungan signifikan dengan tekanan darah p=0,001(p<0,05) dan nilai r=0,687, asupan kalium tidak berhubungan signifikan dengan tekanan darah p=0,056 (p>0,05) dan nilai r=0,326, sedangkan asupan vitamin D berhubungan signifikan dengan tekanan darah p=0,028 (p<0,05) dan nilai r=-0,311.

Author Biographies

Anugrah Novianti, Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

Anindiya Billa Mustika, Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

Erry Yudhya Mulyani, Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul

References

Ajabshir, Sahat A.A., & Nayer, Ali. 2014. The Effect of Vitamin D on the Renin Angiotensin System. Journal of Nephropathology. 2014;3:41−3.Almatsier, S. 2009. Prinsip-prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.Angkasa D, Sitoayu L, Melani V, Harna H, Citra Palupi K. 2020. Program Kerja U GO GREAT. Vol 1. Perpustakaan Universitas Esa Unggul. https://digilib.esaunggul.ac.id/program-kerja-u-go-great-program-studi-s1-ilmu-gizi-17032.htmlBrown, JE. 2014. Nutrition Throught the Life Cycle Fifth Edition. America (USA): Thomson Wadsworth.Corwin, Elizabeth J. 2009. Buku Saku Patofisiologi (diterjemahkan oleh Nikhe Budhi Subekti). Jakarta: EGC.Cunningham, FG., et al. 2006. Obstetri william, Edisi 21 Vol.1. Jakarta: EGC.Dawodu, A., Davidson, B., Woo, J. G., Peng, Y. M., Ruiz-Palacios, G. M., de Lourdes Guerrero, M., & Morrow, A. L. 2015. Sun exposure and vitamin D supplementation in relation to vitamin D status of breastfeeding mothers and infants in the global exploration of human milk study. Nutrients, 7(2), 1081–1093.Dhewi, Siska, 2017. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil dengan Kejadian Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Martapura. FKM Universitas Islam KalimantanDinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, 2017. Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2017. DINKES Provinsi Jawa Tengah.Dror, K. Daphna, KCJ., & Fung B.Ellen. 2012. Evidence of Association Between Feto-Maternal Vitamin D Status, Cord Parathyroid Hormone and Bone-Specific Alkaline Phosphatase, and Newborn Whole Body Mineral Content. Journal Nutrients, 4:68−77.Elina, H. 2005. Vitamin D For The Prevention of Preeclampsia? A Hypothesis. Nutrition. 2005:225−32.Fleet J and Schoch R.D. 2010. Molecular Mechanisms for Regulation of Intestinal Calcium Absorption by Vitamin D and Other Factors. Crit Rev Cln Lab Sci. 47(4): 181-195Imammudin, Wildan Prakoso. 2016. Hubungan antara Asupan Kalium dengan Tekanan Darah pada Lanjut Usia di Posyandu Lansia Ngudi Waras di Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah. Universitas Muhammadiyah SurakartaImaroh, Istiana Islahul, dkk, 2017. Faktor Risiko yang Mempengaruhi Kejadian Hipertensi pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang Tahun 2017. Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6 No.1Jannah, M. 2013. Perbedaan Asupan Natrium dan Kalium pada Penderita Hipertensi dan Normotensi Masyarakat Etnik Minangkabau di Kota Padang. Jurnal Kesehatan Andalas. 2(3): 132-136.Karthikeyan, V.J., 2015. Hypertension in pregnancy. Ch. 22, 2nd Ed. Oxford Cardiology Library. OxfordKementerian Kesehatan RI. 2009. Keputusan Menkes RI Tentang Pedoman Pengendalian Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah. Jakarta: Kementrian Kesehatan RI.Kementrian Kesehatan RI, 2014. Mother's day. Situasi Kesehatan Ibu. Kementrian Kesehatan RI.Manuaba, 2012. Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana, Jakarta: EGC.Marmi. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Masa Antenatal. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.Muliyati, Hepti, et al. 2011. Hubungan Pola Konsumsi Natrium dan Kalium serta Aktifitas Fisik dengan Kejadian Hipertensi pada Pasien Rawat Jalan di RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. Dalam Media Gizi Masyarakat Indonesia. Vol.1 No. 1 : 46-51.Mustamin, 2010. Asupan Natrium, Status Gizi Dan Tekanan Darah Usia Lanjut. Media Gizi Pangan, Volume IX, Edisi 1Prawirohardjo, Sarwono. 2010. Ilmu Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.Puteri, Nona Rahmaida & Yasir, 2018. Hubungan Umur, Pengetahuan dan Sikap Terhadap Hipertensi pada Wanita Hamil di Puskesmas Krueng Barona Jaya Kabupaten Aceh Besar. SEL Jurnal Penelitian Kesehatan Vol.5 No. 1. Juli 2018, 19 – 25.Rahayu, Culia. 2014. Hubungan antara Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku terhadap Pemeliharaan Kebersihan Gigi dan Mulut dengan Status Kesehatan Periodontal Pra Lansia di Posbindu Kecamatan Indihiang Kota Tasikmalaya. Majalah Kedokteran Gigi. Juni 2014; 21(1): 27-32.Retnosari, E, dkk, 2015. Korelasi antara Kadar Vitamin D dengan Kejadian Preeklamsi. IJEMC, Volume 2 No. 5. Hlm 53-60SDKI (Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia). 2012. Situasi Kesehatan Ibu. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.Setyawati, Budi, dkk, 2015. Faktor Risiko Hipertensi Wanita Hamil di Indonesia (Analisa Data RISKESDAS 2013). Pusat Teknologi dan Intervensi Kesehatan Masyarakat. Pp 77-87TKPI .2018. Persatuan Ahli Gizi Indonesia. PT. Gramedia.Wawan & Dewi. 2010. Teori dan Pengukuran Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Manusia. Yogyakarta: Nuha Medika.Wijaya, Fatmawati Indah, dkk, 2014. Hubungan antara Pengetahuan, Sikap, dan Pola Makan dengan Kejadian Hipertensi pada Ibu Hamil di Puskesmas Juwana Kabupaten Pati. FIK UMS. Hlm 1-14World Health Organization (WHO). 2011. Prevention and Treatment of Pre-Eclampsia and Eclampsia. Geneva: World Health Organization.Ulfa, May Thariq. 2017. Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Preeklampsia Di Puskesmas Padang Bulan Kota Medan. Skripsi : Universitas Sumatera Utara.Yaswir R, Ferawati I. 2012. Fisiologi dan gangguan keseimbangan natrium, kalium dan klorida serta Pemeriksaan Laboratorium. Jurnal Kesehatan Andalas. 1(2):80-5.

Downloads

Published

2021-11-27