THE CONCEPT OF iB HASANAH CARD UTILIZATION IN BNI SYARIAH

Authors

  • Eko Nur Cahyo

DOI:

https://doi.org/10.21111/ijtihad.v8i2.2538

Keywords:

Kartu Kredit Syariah, BNI Syariah

Abstract

Seiring berjalannya waktu kegiatan perekonomian di dunia mengalami peningkatan yang sangat tajam, kegiatan bisnis semakin lama semakin berkembang di segala sektor hal ini menyebabkan perputaran arus uang yang cepat di masyarakat. Penggunaan sistem pembayaran dengan uang dalam jumlah besar dirasakan kurang efektif dan efesien serta menimbulkan banyak resiko maka, manusia pun mencari alternatif lain untuk bisa mengimbangi laju pertumbuhan ekonomi yang tinggi.Akhirnya, lahir kartu plastik yang lebih dikenal dengan kartu kredit menggantikan fungsi uang sebagai alat pembayaran. Penggunaan kartu kredit yang dirasa lebih aman dan praktis dengan berbagai fungsinya yang semakin bertambah, menjadikan alat bayar baru ini semakin berkembang pesat, khususnya di perkotaan yang terdapat banyak tempat publik lainnya. Sebagaimana alat pembayaran modern, maka cukup dengan “menggesek” kartu untuk mendebit nilai transaksi yang diinginkan.Namun, dalam penggunaan kartu kredit Syariah tesebut masih menyisakan banyak masalah khususnya bagi kaum muslim yang belum memahaminya tentang mekanisme akad yang digunakan yaitu; kafalah, qard, wal ijarah, serta penggunaan tiga akad inipun dalam kartu kredit Syariah menimbulkan banyak masalah yang berkenaan dengan fiqh Islam.Oleh karena itu, peneliti ingin meneliti, menjelaskan dan menggambarkan konsep penggunaan iB Hasanah Card yaitu kartu kredit Syariah yang diterbitkan dari BNI Syariah, dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memperjelas konsep penggunaan kartu kresit Syariah khususnya yang ada di Indonesia.

References

Buku Panduan Pemasaran Buku Pegangan Bagi Pemasar Produk, Jasa, dan Layanan Bank BNI Syariah, Jakarta: diterbitkan oleh BNI Syariah

Caroline, SH, 2011. “Penerapan Kartu Kredit Syariah dan perlindungan nasabah di Bank BNI Syariah” Depok: The Thesis for Magister degree for law faculty in Indonesia University.

DSN menekan BI untuk menerbitkan kartu kredit Syariah: BI khawatir tentang prilaku konsumsi masyarakat, 2006, Republika, on March 15.

Muhammad, M.Ag. 2005. Manajemen Bank Syariah, Yogyakarta: Edisi revisi UPP AMP YKPN.

Muttaqin, Zainal, Nasrullah, 2005. Pedoman Penulisan Karya Ilmiah, Gontor: Institut Studi Islam Darussalam.

Nata, Abuddin, 1999. Metode Studi Islam. Jakarta: Rajagrafindo.

Nazir, Moh. 1999. Metode Penelitian, Fourth Edition. Jakarta: Ghalia Indonesia Pujiono, Arif, 2005 “Islamic Credit Card”. Jurnal Kajian Dinamika Pembangunan Vol. 2 No.1 website. www.IslamicCreditCard.Ac.id.

Kashmir, 2008. Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya, Jakarta: PT. Grafindo Persada, Rajawali Press.

Stefanus yuwono Tedjosaputro, 2007. Penggunaan Kartu Kredit Sebagai Alat Pembayaran. Semarang: The Thesis for Magister degree in Diponegoro University.

Silvia, Dwi, 2010. Analisis Hukum Mengenai Penerapan Ketentuan Pajak pada Transaksi Kartu Kredit. Medan: The Script requirement for bachelor degree in North Sumatra Univerisity.

Syafi’I, Muhammad, Antonio. 2001. Bank Syariah dari Teori Praktek. Jakarta: GIP.

Fitur Produk Hasanah Card, 2012. The data source from BNI Syariah (PPT).

Konsep kartu kredit Syariah, 2012. The data Source from BNI Syariah (PPT)

Pengembangan produk BNI Syariah, 2009, Presented on the Monthly seminar of Islamic economic community (PPT). On March 25,

Rasyidin Adnan, 2007. Credit Card Transaction System on Islamic Banking Ponorogo; The Thesis for bachelor degree in Darussalam Islamic Studies.

Shariah Resolution in Islamic Finance, 2010. Second edition, Published by Bank Negara Malaysia.

Setyawan, Roqi. 2003. The conceptual and Practical Aspect of Islamic Banking. A Thesis. Ponorogo: Faculty of Shari’ah. Darussalam Institute of Islamic Studies.b

Zudin. Can Credit Card Ever Be Halal. At website at http://Konsultasmuamalat.wordpress.com/

http://www.tefl.netcard.definiton./ Collins English Dictionary forl earners.htm

http://www.investorwords.com/, loc.cit.

Downloads

Published

2014-07-12

Issue

Section

Articles